Kata Mutiara & Motivasi

Ketakutan atau FEAR. Orang bijak mengatakan FEAR adalah False Evidence Appear Real, Fakta yang palsu, namun terlihat nyata. Ketakutan menghalangi manusia untuk bergerak maju. Ketakutan mengorbankan masa depan orang lain yang Anda sayangi…bukan hanya mengorbankan masa depan Anda sendiri..

Pencapaian/prestasi adalah erat hubungannya dengan tindakan. Orang yang berhasil adalah orang yang terus bergerak, tidak statis. Mereka berbuat kekeliruan, tetapi mereka tidak berhenti di situ saja.

Jika masih ada hari esok saat kita tidak sedang bersama-sama…ada sesuatu yang harus kau ingat…bahwa kau adalah pemberani, bahkan lebih dari apa yang kau percayai, sesungguhnya kau adalah seseorang yang kuat, lebih daripada penampilanmu, dan sesungguhnya kau lebih pintar daripada yang engkau pikir mengenai dirimu. Tetapi hal yang paling penting adalah, saat kita terpisahkan oleh jarak…saya akan selalu ada bersamamu.

Perhatikan arah langkahmu, jika tidak maka engkau tidak akan pernah tiba ke tempat yang kau tuju.

Orang-orang yang tidak mampu memotivasi dirinya sendiri disebut sebagai orang-orang yang puas dengan pencapaian rata-rata, meskipun betapa mengesankannya keahlian lainnya yang mereka miliki.

Saat Anda memulai untuk mengubah cara berpikir, mulailah bertindak dengan segera untuk mengubah perilaku Anda, menjadi seperti pribadi yang Anda inginkan. Sangat banyak orang ingin merasakan sensasi ‘merasa seperti menjadi seseorang’ sebelum mereka bertindak. Cara yang seperti ini tidak pernah akan berhasil. 

Orang-orang yang mempunyai kepercayaan diri mampu menjadi pengubah sejarah. Mereka adalah orang-orang yang mampu mengubah/menetapkan arus dan memecahkan rekor. Mereka dengan berani melakukan apa yang sulit dilakukan menurut kebanyakan orang. 

Tanyakan pada diri Anda sendiri, “Hal apakah yang menjadi kekuatan utama saya?” Anda mungkin tidak mampu mendapatkan jawabannya dengan segera, tapi pertanyaan mudah ini akan membantu Anda untuk mendapatkan jawabannya, “Hal apakah yang terasa mudah saya lakukan, padahal menurut orang lain hal tersebut sulit untuk dilakukan?” Ketika Anda dapat menjawab pertanyaan terakhir ini, Anda akan menemukan potensi terbesar Anda.

Perbedaan antara orang yang berkelas rata-rata dengan orang yang berprestasi adalah terletak pada persepsinya tentang kegagalan dan responnya terhadap kegagalan. 

Kekhawatiran adalah kepercayaan diri pada hal yang tidak mungkin terjadi, pada hal yang negatif, pada sesuatu kejadian yang tak terduga/bencana, dan dalam hal ini diri Anda diyakinkan untuk percaya bahwa Anda akan dikalahkan. Kekhawatiran adalah serupa magnet yang akan menarik keadaan-keadaan negatif ke dalam kehidupan Anda.
Kepercayaan diri adalah mempunyai kepercayaan/iman pada hal yang mungkin terjadi, pada hal yang positif, dan mengharapkan sesuatu yang luar biasa indah akan terjadi. Dalam hal ini, Anda diyakinkan untuk percaya bahwa Anda akan meraih kesuksesan dalam segala hal yang telah Anda usahakan dengan keteguhan hati.

Hanya memiliki keinginan untuk menang, mencapai kesuksesan, ataupun memiliki keinginan untuk melakukan hal-hal luar biasa dalam hidup ini, tidaklah cukup. Memiliki ketetapan hati yang kuat untuk mempersiapkan diri dalam mencapai kemenangan adalah yang terpenting. Para pemenang bukan orang-orang yang dilahirkan sebagai pemenang, tetapi mereka orang-orang yang dibentuk sepanjang proses persiapan untuk menjadi pemenang.

Ketika Anda merasa ingin menyerah, ingatlah alasan mula-mula yang ada di hati Anda sehingga Anda dapat bertahan setelah sekian lama. 

Anda bosan dengan perjalanan hidup Anda? Ini yang dapat Anda lakukan untuk mengatasinya. Lakukan sesuatu yang Anda percayai dengan sepenuh hati, hiduplah demi hal itu, matilah demi hal itu, dan pada akhirnya Anda dapat menemukan kebahagiaan yang Anda pikir tidak dapat Anda miliki.

Keluarlah dari zona kenyamanan Anda. Anda hanya dapat bertumbuh jika membuka diri untuk merasa canggung dan tidak nyaman ketika mencoba sesuatu yang baru. 

Anda tidak dapat mengendalikan situasi yang menimpa Anda, tetapi yang dapat Anda lakukan adalah mengendalikan sikap Anda terhadap situasi yang menimpa Anda. Dengan demikian, Anda akan menguasai perubahan yang terjadi, dan bukan perubahan yang menguasai Anda.

Biasakan diri Anda menghadapi tantangan yang sepertinya di luar kemampuan Anda untuk dapat mengatasinya pada saat ini, dengan cara inilah Anda dapat bertumbuh dengan pasti untuk meraih bintang/impian-impian yang Anda gantungkan tinggi.

Belokan pada sebuah jalan bukanlah ujung akhir dari jalan tersebut, kecuali Anda gagal untuk berbelok mengikuti alur kelokan jalan itu.       

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...